Pasar Online untuk Peningkatan SDM
- Senin, 25 Maret 2019
Dalam meningkatkan produktivitas SDM dalam pasar online, Dinas Kominfo bersama Kominfotik Provinsi Nusa Tenggara Barat mengadakan kegiatan peningkatan SDM KIM pelatihan pasar kampung online yang diadakan pada hari Senin, 25 Maret 2019 yang bertempat digedung PKK kab Bima.
Kegiatan yang mengusung Tema Pasar Online tersebut dihadiri oleh Bapak Fairuz Abadi serta perwakilan dari Kominfotik NTB dan Bapak Nasrin, M.H selaku pengusaha sukses Teh daun Kelor, Staf Komifo Kota Bima dan anggota KIM.
Dalam kegiatan tersebut menghadirkan Fairuz Abadi dan Nasrin sebagai Narasumber. Pemateri Bapak fairuz Abadi “ Menulislah, karena dalam menulis kita bisa menjinakan pikiran dalam materi singkat tersebut. Beliau menyampaikan bahwa tekhnologi berperan penting dalam kehidupan di dunia ini, tekhnologi menjadi suara dalam menyampaikan informasi” ujarnya. Selanjutnya pemateri kedua yaitu bapak Nasrin menyampaikan bahwa “ Sukses bagi takdir orang yang ingin berubah”. beliau di kenal sebagai pengusaha sukses, dalam kesempatan tersebut Bapak Nasrin memberikan edukasi terkait bagaimana cara memanfaatkan Sumber Daya Alam, sehingga menghasilkan produk yang berkualitas dan memiliki daya jual.
Dalam kegiatan ini diharapakan untuk bisa memanfaatkan media online untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia yang berpotensi dan Inovatif.